Wednesday, 17 June 2009
Banana Raisin Blend
Bukan rahasia lagi jika saat menjelang pertandingan, para atlit kelas dunia menyantap pisang guna mendongkrak energi dan tenaga untuk bertanding. Pisang yang sarat gula alami memang menyediakan energi spontan. Sementara, kandungan kaliumnya (potassium), mampu meningkatkan gerakan refleks otot.
Kalium merupakan zat mineral pembentuk larutan elektrolit dalam tubuh. Kalium bekerjasama dengan sodium dan klorida, berperan mengatur jumlah cairan dalam tubuh dan menjaga keseimbangan pendistribusiannya. Kekurangan kalium dapat mengakibatkan fatique (rasa lelah yang parah), otot lemas, gerak refleks lambat, kulit kering dan jerawat. Perubahan suasana hati, seperti depresi, juga bisa diakibatkan karena kekurangan kalium.
BANANA RAISIN BLEND
Untuk 2 porsi
Bahan:
(waktu persiapan: 10 menit)
2 buah pisang ambon/cavendish
50 g kismis
150 ml yaghurt tawar
150 ml air es
½ sdt cokelat bubuk
Cara membuat:
Bekukan pisang yang masih berkulit dalam freezer selama 2 jam. Kupas, potong-potong.
Masukkan pisang, kismis, yoghurt, dan air es ke dalam mangkuk blender. Proses hingga lembut.
Tuangkan ke dalam gelas saji. Taburi dengan bubuk cokelat. Sajikan segera.
sumber : conectique
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Shoutmix
shoutmix
wah nee mesti para atlet sering makan pisang nee!!!
ReplyDeletepasti doyan banget...
makannya para makluk apes lincah2 sering makan pisang see!!!
xixixi just share aja kok mas hendra semoga bermanfaat
ReplyDelete